Find Us On Social Media :

Hmm... Bunga Abadi Edelweiss Asli Ternyata Ada di Pegunungan Alpen, Bukan di Gunung-gunung Indonesia

By Masrurroh Ummu Kulsum, Senin, 25 Desember 2017 | 08:00 WIB

Leontopodium alpinum tumbuh di pengunungan Alpene

Intisari-Online.com - Anda pasti sudah tidak asing dengan bunga edelweiss yang dijuluki sebagai bunga keabadian.

Terutama bagi para pendaki yang sering menemukannya di pegunungan.

Namun taukah Anda, bunga edelweiss yang selama ini kita tahu bukan bunga yang asli?

Ya, bunga edelweiss yang sesungguhnya tumbuh di pegunungan Alpen dengan nama Latin Leontopodium.

BACA JUGA: 

Nama edelweiss sendiri berasal dari bahasa Jerman di mana "edel" berarti mulia, dan "weiss" secara harafiah berarti putih.

Leontopodium alpinum diadaptasi dari bahasa Yunani yang berarti "kaki singa".

Bunga ini juga dijadikan simbol resmi negara Austria dan Austria dan sangat dilindungi di sana.

Disebut sebagai bunga abadi karena terkandung hormon etilen yang berfungsi agar bunganya tidak  gugur.

BACA JUGA: 

Tanaman ini  tumbuh di tempat bebatuan sekitar 1.800-3.000 meter (5.900-9.800 kaki) diatas permukaan laut.

Edelweiss adalah tanaman yang sangat langka dan sedang dibudidayakan di dataran rendah dalam beberapa tahun terakhir untuk mencegahnya dari kepunahan.

Edelweiss sering digambarkan sebagai tanda cinta, dan dalam satu tahun saja setidaknya lima puluh orang meninggal mencoba untuk memetiknya dari alam liar di Austria.

Nah, yang sering kita lihat di gunung-gunung di Indonesia itu adalah Anaphalis javanica.

BACA JUGA: 

Masyarakat terlanjur mengenalnya sebagai edelweiss jawa (Javanese edelweiss) atau Bunga Senduro.

Tanaman ini endemik di berbagai pegunungan tinggi di Indonesia dan sama dengan yang ada di Alpene termasuk kategori langka.

Bagian-bagian bunga edelweis sering dipetik dan dibawa turun dari gunung untuk alasan-alasan estetis, spiritual, atau sekadar kenang-kenangan oleh para pendaki tak beretika. 

Di Bromo Anda dapat membeli Anaphalis javanica yang dijual oleh warga Bromo setelah diberi warna.

Tempat-tempat terbaik untuk melihat edelweis jawa  ada di Tegal Alun (Gunung Papandayan), Alun-Alun Surya Kencana (Gunung Gede), Alun-Alun Mandalawangi (Gunung Pangrango), dan Plawangan Sembalun  (Gunung Rinjani).

BACA JUGA: